0 items in your shopping cart

No products in the cart.

Peluang Usaha Bawang Goreng Dan Analisa Usahanya

bawang-goreng-maksindomakassarSiapa yang belum mengenal bawang goreng? Pastinya kalian sudah mengenalinya bukan. Bawang goreng juga sering dijumpai dalam kehidupan sehari-hari. Biasanya olahan bawang goreng dijadikan sebagai penambah cita rasa masakan. Masakan akan terasa kurang sedap jika tidak ditambahkan dengan bawang goreng. Saat ini banyak sekali para pebisnis kuliner maupun ibu rumah tangga yang sering mencari bawang goreng intan. Hal ini disebabkan mereka tidak ingin ribet untuk mengolahnya sendiri dan ingin semuanya serba praktis. Kebutuhan masyarakat akan sajian bawang goreng yang banyak hingga membuat potensi bawang goreng patut untuk diperhitungkan. Peluang usaha bawang goreng juga masih terbuka cukup luas bagi Anda yang ingin menerjuni kegiatan usaha ini. Usaha bawang goreng juga mampu mendatangkan omzet yang lebih besar sehingga cukup menjanjikan. Untuk memulai usaha bawang goreng sendiri juga sangat mudah dilakukan, dimana bisnis bawang goreng tidak harus memiliki keterampilan khusus sehingga bagi siapa saja yang ingin berwirausaha bisa melakukan usaha produksi bawang goreng ini. Apabila Anda berminat untuk menjalankan kegiatan usaha produksi bawang goreng, silahkan memperhatikan beberapa hal penting yang perlu Anda ketahui di bawah ini.

Mengenal usaha bawang goreng

Usaha bawang goreng juga bisa dikerjakan dengan cara yang mudah. Usaha produksi bawang goreng juga dapat diperoleh dipasar tradisional. Jika saat ini Anda menginginkan untuk menjalankan usaha bawang goreng yang harus diperhatikan yaitu mengenai cita rasa serta kualitas dari bawang goreng itu sendiri. Dimana Anda bisa membuat bawang goreng dengan renyah, enak dan nikmat tentu membuat banyak orang yang suka. Usaha bawang goreng kini pun sudah banyak dipilih serta dijalankan banyak orang, meski demikian namun peluang bisnis bawang goreng pun tetap saja bisa dijalankan oleh siapa saja. Usaha bawang goreng cukup menguntungkan sekali untuk dikembangkan.

Menyiapkan modal usaha bawang goreng

Menjalankan usaha bawang goreng maka perlu menyiapkan modal usaha. Untuk modal usaha yang harus dipersiapkan disaat menjalankan usaha bawang goreng sebenarnya bisa dijalankan dengan modal Rp. 2 jutaan.Kebutuhan modal usaha ini biasanya dipakai untuk membeli peralatan serta bahan baku. Sebenarnya modal usaha yang harus dipersiapkan ini juga tergantung dari skala usaha bawang goreng yang Anda jalankan. Jika modal usaha yang Anda miliki lumayan besar maka Anda bisa menjalankan usaha bawang goreng dalam skala yang lebih besar. begitu juga sebaliknya. Namun semua usaha bawang goreng baik skala kecil dan besar semua itu juga sama-sama sangat menguntungkan.

Bahan baku usaha bawang goreng

Jika ingin melakukan usaha bawang goreng, maka kebutuhan bahan baku utama juga harus dipersipakan yaitu minyak goreng serta bawang merah. Kedua bahan baku tersebut memang cukup penting untuk dipersiapkan. Tanpa menyiapkan kedua bahan baku tersebut maka usaha produksi bawang merah tidak bisa dilakukan. Pembelian bahan baku sebenarnya bisa didapatkan dipasaran dengan harga yang terjangkau. Namun saat ini masalah harga bawang merah sendiri juga kadang naik dan kadang turun. Untuk mengantisipasi hal-hal tersebut maka Anda juga harus membeli bawang merah dengan stok yang lebih besar sehingga jika harga bawang merah besar namun Anda suda memiliki stok dan bisa meraih keuntungan yang lebih besar.

Peralatan usaha bawang goreng

Sebelum melakukan usaha bwang merah maka perlu menyiapkan peralatan usaha. Perlaatan inilah yang sangat mendukung usaha bawang merah yang Anda jalankan. Beberapa peralatan yang digunakan untuk memulai usaha bawang goreng yaitu wajan, mesin peniris minyak, kompor dan tabung gas, mesin perajang bawang, peralatan penggoreng dan beberapa perlengkapan yang lain.

Pemasaran usaha bawang goreng

Untuk melakukan pemasaran usaha bawang merah, Anda bisa menitipkannya di toko-toko maupun disupermarket. Anda juga bisa memasarkan produk bawang goreng secara langsung pada pebisnis kuliner. Selain itu, ada cara pemasaran yang lain yaitu dengan pemanfaatan media sosia. Misalnya saja di promosikan melalui twitter, instagram, facebook, bbm, line dan berbagai media sosial yang lain.

Analisa usaha bawang goreng

Peralatan  Harga 
 Mesin perajang bawang Rp.1,450,000
 Mesin spinner Rp.1,200,000
 Pisau Rp.56,000
 Telenan Rp.30,000
 Wadah Rp.92,000
 Peralatan penggoreng Rp.116,000
 Wajan Rp.121,000
 Kompor dan tabung gas Rp.233,000
 Meja Rp.87,000
 Kursi Rp.82,000
 Nampan Rp.33,000
 Serbet Rp.29,000
 Peralatan tambahan lain Rp.64,500
 Jumlah Investasi  Rp.3,593,500

 

Biaya Operasional per Bulan
 Biaya Tetap  Nilai
 Penyusutan mesin perajang bawang 1/54 x Rp. 1,450,000 Rp.26,852
 Penyusutan mesin spinner 1/54 x Rp. 1,200,000 Rp.22,222
 Penyusutan pisau 1/48 x Rp. 56,000 Rp.1,167
 Penyusutan telenan 1/48 x Rp. 30,000 Rp.625
 Penyusutan wadah 1/48 x Rp. 92,000 Rp.1,917
 Penyusutan peralatan penggoreng 1/42 x Rp. 116,000 Rp.2,762
 Penyusutan wajan 1/48 x Rp. 121,000 Rp.2,521
 Penyusutan kompor dan tabung gas 1/48 x Rp. 233,000 Rp.4,854
 Penyusutan meja 1/48 x Rp. 87,000 Rp.1,813
 Penyusutan kursi 1/48 x Rp. 82,000 Rp.1,708
 Penyusutan nampan 1/36 x Rp. 33,000 Rp.917
 Penyusutan serbet 1/36 x Rp. 29,000 Rp.806
 Penyusutan peralatan tambahan lain 1/36 x Rp. 64,500 Rp.1,792
 Gaji karyawan Rp.700,000
 Total Biaya Tetap  Rp.769,954

 

Biaya Variabel
 Bawang merah Rp.62,000 x30 = Rp.1,860,000
 Minyak goreng Rp.43,000 x30 = Rp.1,290,000
 Garam Rp.3,000 x30 = Rp.90,000
 Plastik Rp.15,000 x30 = Rp.450,000
 Biaya air dan listrik Rp.12,000 x30 = Rp.360,000
 Total Biaya Variabel  Rp. 4,050,000

 

Total Biaya Operasional
 Biaya tetap + biaya variabel = Rp.4,750,000

 

Pendapatan per Bulan
48 Kemasan x Rp.6,000 = Rp. 288,000
288,000 x30 hr = Rp.8,640,000

 

Keuntungan per Bulan
 Laba    =  Total Pendapatan – Total Biaya Operasional
 Rp.8,640,000 – 4,750,000 = Rp.3,890,000

 

Lama Balik Modal
Total Investasi / Keuntungan  = Rp.3,593,500 :3,890,000 =1 bln

mesin-pengiris-bawangUsaha bawang goreng tidak dapat berjalan dengan maksimal tanpa menggunakan mesin pendukung. Dimana mesin pendukung berperan cukup penting. Salah satu mesin pendukung yang dapat dipakai untuk memaksimalkan proses produksi bawang goreng yaitu mesin perajang bawang. Mesin perajang bawang memang cocok selali dimiliki para pebisnis bawang goreng. Jika diperhatikan proses pengolahannya memang sangat mudah, meski demikian jika usaha bawnag goreng produksi jumlah yang besar maka akan kuwalahan jika tidak dibantu dengan mesin ketika prosesnya. Untuk itu, mesin perajang bawang inilah yang bisa membantu serta memudahkan produksi bawang goreng. Apabila Anda memiliki usaha bawang goreng segera gunakan mesin perajang bawang. Jika Anda ingin menggunakan mesin perajang bawang namun belum mengetahui lokasi tempat yang menawarkan mesin perajang bawang yang berkualitas? Anda bisa mendapatkannya secara langsung melalui Toko Mesin Maksindo Makassar.

Demikian pembahasan peluang usaha bawang goreng dan analisa usahanya yang dapat kami sampaikan. Semoga informasi yang kami berikan ini bisa berguna dan membawa manfaat bagi kalian semua. Terima kasih.

Leave a response