0 items in your shopping cart

No products in the cart.

Peluang Usaha Susu Kedelai Dan Analisa Usahanya

susu-kedelai-maksindomakassarSiapa yang belum pernah merasakan minuman susu kedelai? Pastinya kalian sudah pernah mengkonsumsi minuman ini. Minuman susu kedelai dibuat menggunakan bahan utama susu kedelai. Minuman satu ini memang banyak sekali mengandung protein yang cukup tinggi sehingga sangat sesuai untuk menjaga kesehatan pada tubuh. Susu kedelai memang sangat sesuai dikonsumsi setiap hari., bahkan minuman ini juga dapat dijadikan sebagai pengganti susu sapi bagi yang tidak menyukai susu sapi. Didalam susu kedelai juga mengandung berbagai vitamin A, lemak, phosphor, karbohidrat, kalsium dan beberapa kandungan yang bermanfaat lainnya. Minuman yang terbuat dari kedelai pilihan ini ternyata juga sangat banyak disukai semua kalangan, bahkan mulai dari anak-anak sampai orang dewasa. Tingginya penggemar minuman susu kedelai juga dapat dimanfaatkan sebagai kegiatan usaha yang menguntungkan. Apalagi saat ini peluang usaha susu kedelai juga masih terbuka sangat luas untuk siapa saja yang ingin menerjuni kegiatan usaha ini. Dengan memanfaatkan kegiatan usaha dengan produksi susu keelai juga mampu mendatangkan keuntungan yang cukup fantastis. Nah mungkin bagi yang saat ini merasa tertarik untuk menjalankan kegiatan usaha dengan memproduksi susu kedelai, silahkan memperhatikan beberapa hal penting demi lancarnya bisnis minuman ini. Adapun tips penting yang kami sampaikan, kini sudah dapat Anda simak dengan detail di bawah ini.

Mengenal produk susu kedelai

Susu kedelai memang menjadi sebuah minuman yang cukup banyak digemari semua kalangan. Minuman ini memiliki cita rasa manis dan menyegarkan sehingga tak heran bila banyak yang suka. Minuman susu kedelai dibuat menggunakan bahan dasar susu kedelai pilihan sehingga bisa mendapatkan minuman yang cukup menyehatkan dan bagus untuk dikonsumsi setiap hari. selain itu, minuman susu kedelai juga memiliki berbagai manfaat yang sangat bagus untuk memenuhi kebutuhan tubuh. Dengan demikian sehingga tak heran bila kini bisnis susu kedelai juga sangat menguntungkan jika dijalankan.

Menyiapkan modal usaha susu kedelai

Berbiaca mengenai usaha. Semua usaha memang perlu modal untuk menjalankannya. Modal memang menjadi kebutuhan yang cukup penting dalam menjalankan sebuah bisnis. Namun untuk modal dalam bisnis susu kedelai ini tidak membutuhkan modal yang terlalu besar sehingga dengan modal yang hanya 3 jutaan saja sudah bisa melakukan bisnis produksi susu kedelai. Hal ini dikarenakan produk minuman susu kedelai juga tidak terlalu banyak membutuhkan bahan baku. Sehingga dengan modal yang hanya 3 jutaan sudah dapat menjalankan kegiatan usaha ini. untuk memulai bisnis susu kedelai juga bisa dilakukan dalam skala rumahan terlebih dahulu sehingga Anda tidak perlu mengeluarkan modal yang cukup besar untuk pembelian peralatan yang memadai. Namun jika usaha susu kedelai yang dijalankan sudah mulai berkembang, selanjutnya Anda tinggal membeli peralatan yang mendukung bisnis minuman susu kedelai ini sehingga menjadikan bisnis susu kedelai semakin sukses dengan baik.

Lokasi usaha susu kedelai

Agar usaha susu kedelai dapat dijalankan dengan lancar maka Anda harus mencari lokasi tempat yang strategis dan tepat. Dengan mencari lokasi usaha yang strategis tentu akan membuat usaha yang Anda jalankan mudah diketahui banyak orang sehingga produk susu kedelai buatan Anda semakin laris didatangi banyak konsumen. Nah untuk itu, Anda bisa melakukan penjualan produk minuman susu kedelai dengan cara menitipkan di beberapa toko, warung maupun pedagang keliling. Selain itu, Anda juga bisa menjualnya sendiri dengan cara membuka stand di depan sekolahan, dekat kampus maupun di dekat pusat-pusat perbelanjaan.

Tahap-tahap membuat susu kedelai

Bahan-bahan :

  • Kacang kedelai 1 kg
  • 1 kg gula pasir
  • 5 liter air bersih
  • Garam secukupnya
  • Daun pandan 10 lembar
  • Vanili

Cara membuat :

  1. Rendam kedelai dengan air hangat dalam satu malam.
  2. Cuci bersih dan buang kulitnya. Kemudian giling biji kedelai dengan blender.
  3. Saring hasil gilingan tersebut untuk mendapatkan hasil air yang berwarna putih.
  4. Tambahkan gula pasir, daun pandan maupun garam. Tambahkan sedikit perasa vanili sesuai selera.
  5. Rebus selama 10 hingga 15 menit. Dinginkan.
  6. Kemas sesuai kebutuhan Anda.

Pemasaran usaha susu kedelai

Dalam menjalankan usaha susu kedelai juga perlu melakukan promosi. Hal ini dilakukan agar bisa mendapatkan target konsumen yang lebih besar. Untuk itu, Anda perlu melakukan promosi produk susu kedelai dengan cara membuat brosur, spanduk maupun banner dengan kata-kata yang unik sehingga dapat menarik minat dari semua orang. Selain itu, Anda juga bisa melakukan promosi dengan cara memanfaatkan jejaring sosial, seperti fb, twitter, bbm, line, whats app, instagram dan berbagai media sosial yang lain.

Analisa usaha susu kedelai

Peralatan  Harga   
 Gerobak Rp.1,256,000 
 Baskom Rp.97,500 
 Panci Rp.69,500 
 Kompor gas dan tabung gas Rp.222,500 
 Saringan Rp.27,100 
 Blender Rp.145,000 
 Gelas Rp.74,500 
 Pengaduk Rp.36,000 
 Meja Rp.88,600 
 Kursi Rp.78,000 
 Nampan Rp.45,700 
 Serbet Rp.15,700 
 Peralatan tambahan lain Rp.56,000 
 Jumlah Investasi  Rp.2,212,100  
Biaya Operasional per Bulan  
 Biaya Tetap  Nilai  
 Penyusutan gerobak 1/54 x Rp. 1,256,000 Rp.23,259 
 Penyusutan baskom 1/54 x Rp. 97,500 Rp.1,806 
 Penyusutan panci 1/54 x Rp. 69,500 Rp.1,287 
 Penyusutan kompor dan tabung gas 1/42 x Rp. 222,500 Rp.5,298 
 penyusutan saringan 1/36 x Rp. 27,100 Rp.753 
 Penyusutan blender 1/54 x Rp. 145,000 Rp.2,685 
 Penyusutan gelas 1/42 x Rp. 74,500 Rp.1,774 
 Penyusutan pengaduk 1/42 x Rp. 36,000 Rp.857 
 Penyusutan meja 1/54 x Rp. 88,600 Rp.1,641 
 Penyusutan kursi 1/54 x Rp. 78,000 Rp.1,444 
 Penyusutan serbet 1/24 x Rp. 15,700 Rp.654 
 Penyusutan peralatan tambahan lain 1/36 x Rp. 56,000 Rp.1,556 
 Gaji karyawan Rp.750,000 
 Total Biaya Tetap  Rp.793,013  
Biaya Variabel
 Kedelai Rp.53,500 x30 = Rp.1,605,000
 Air bersih Rp.15,700 x30 = Rp.471,000
 Gula pasir Rp.32,000 x30 = Rp.960,000
 Vanili Rp.3,500 x30 = Rp.105,000
 Pewarna minuman Rp.6,000 x30 = Rp.180,000
 Plastik Rp.11,000 x30 = Rp.330,000
 Biaya air dan listrik Rp.14,000 x30 = Rp.420,000
 Biaya sewa tempat Rp.13,500 x30 = Rp.405,000
 Total Biaya Variabel  Rp. 4,476,000
Total Biaya Operasional  
 Biaya tetap + biaya variabel = Rp.5,226,000 
Pendapatan per Bulan  
  212 Bungkus x Rp.1,000 = Rp.212,000 
212,000 x30 hr = Rp.6,360,000 
Keuntungan per Bulan  
 Laba    = Total Pendapatan – Total Biaya Operasional 
 Rp.6,360,000 –5,226,000 = Rp.1,134,000 
Lama Balik Modal 
Total Investasi / Keuntungan = Rp. 2,212,100 :1,134,000 =2 bln 

mesin-pengolah susu-kedelai-maksindomakassarDemi lancarnya bisnis produksi susu kedelai yang Anda jalankan sebaiknya gunakan mesin pendukung yang disebut mesin pengolah susu kedelai. Penggunaan mesin pendukung ini juga sangat membantu Anda dalam proses pengolahan susu kedelai. Proses pengolahannya semakin lebih cepat dan semakin lebih gampang. Mesin pengolah susu kedelai ini memang sangat sesuai digunakan oleh para pengusaha produksi susu kedelai. Jika Anda ingin memiliki mesin pengolah susu kedelai, Anda bisa mendapatkannya langsung melalui Toko Mesin Maksindo Makassar.

Demikian sekilas pembahasan informasi peluang usaha susu kedelai yang mudah dijalankan. Semoga informasi ini bisa lebih memudahkan Anda dalam menjalankan bisnis susu kedelai yang menjanjikan.

Leave a response